Cara Mengobati Kesleo atau Terkilir


terkilir
Hampir semua orang pernah mengalami kesleo atau terkilir. Daerah yang paling banyak kesleo yaitu pada pergelangan kaki karena bagian ini sendi yang paling banyak mendapat beban tubuh. Kebanyak kesleo pergelangan kaki terjadi saat tiba-tiba ujung kaki mengarah kedalam (inversi) atau keluar (eversi) pada saat setelah melompat, jatuh, atau berjalan.

Sendi yang terkilir akan terasa sakit, nyeri dan semakin bertambah sakit saat digerakan. Seiring dengan peningkatan aliran darah ke daerah tersebut karena proses peradangan bisa saja rasa sakit disertai dengan bengkak, berdenyut dan hangat.

Setelah kesleo, yang pertama kali kita pikirkan atau orang lain sarankan adalah di pijat/urut. Tujuannya untuk mengembalikan salah urat. Namun benarkah kesleo bisa disembuhkan dengan dipijat?


Sebelum kita menjawab pertanyaan tersebut ada baiknya kita mengetahui apa yang terjadi pada saat kita terkilir. Kita berpikir bahwa kesleo terjadi karena salah urat. Yang sebenarnya adalah terjadi peregangan, memar atau robekan kecil pada otot atau ligamen (jaringan penghubung antar tulang).

Peregangan maupun robekan pada otot akan menimbulkan peradangan (reaksi inflamasi). lima tanda reaksi peradangan yaitu sakit, bengkak, merah, menjadi hangat dan penurunan fungsi.

Pada terkilir ringan jarang terjadi pergeseran otot atau ligamen yang terjadi adalah peregangan atau memar pada otot atau ligamen. Jadi pemijatan dengan tujuan memperbaiki "salah urat" adalah kurang tepat karena justru akan menambah rasa sakit dan memperparah kondisi yang sudah ada.

Untuk mempercepat penyembuhan diperlukan tindakan-tindakan untuk mengurangi reaksi peradangan ini yaitu dengan:

Istirahat
Masa 24-48 pertama setelah cedera adalah saat-saat penting untuk penyembuhan. Setelah kesleo lebih baik untuk mengurangi aktifitas dan mengistirahatkan sendi yang sakit.

Didinginkan dengan es
Pada 48 jam pertama setelah kesleo tempelkan kantung yang telah diisi dengan es/air es ke bagian yang terkilir. Lakukan selama beberapa menit, maksimal 20 menit karena lebih dari itu dapat menyebabkan kerusakan jaringan. Pemberian es bisa dilakukan setiap 3-4 jam, jika rasa panas sudah tidak terasa maka bisa dihentikan.

Kompresi
Untuk mengurangi bengkak sekaligus untuk menjaga agar persendian tidak terlalu banyak bergerak bisa dengan dibalut. Balutan harus cukup kuat tetapi tidak mengganggu peredaran darah, jika terasa kesemutan atau berwarna biru maka balutan harus dilepas dan dipasang lagi hingga tidak terjadi kebiruan atau kesemutan.

Tinggikan
Posisikan agar bagian yang terkilir lebih tinggi dari jantung. Misalnya dengan menempatkan kaki diatas bantal sementara anda tiduran atau menempatkan kaki di sandaran sofa sementara anda menonton TV.

Jika diperlukan anda juga bisa menggunakan obat pengurang rasa sakit. Untuk kesleo berat dimana terjadi robekan berat pada otot atau ligamen mungkin diperlukan tindakan pembedahan.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2013 Solusi Kesehatanku. | Cara Mengobati Kesleo atau Terkilir | Powered by Blogger.