Kandungan Yogurt Yang Bermanfaat Untuk Kesehatan


plain yoghurt

Rasa yogurt yang asam susu ditambah dengan wanginya yang khas membuat penikmat yoghurt ketagihan ingin lagi dan lagi, apalagi yogurt sering disajikan dengan buah-buahan dan disajikan dingin sehingga menambah rasa segar saat dikonsumsi.

Karena berbahan dasar susu, kandungan vitamin dan mineral yang ada didalamnya mirip dengan susu biasa, yang membuat sedikit berbeda yakni adanya bakteri asam laktat Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus kedua bakteri probiotik ini mengubah beberapa kandungan susu sehingga lebih bermanfaat untuk kesehatan.

Kandungan nutrisi dasar yogurt untuk setiap 200 ml antara lain

Dari Vitalhealthzone

Vitamin A - 198IUCalcium - 242mg
Vitamin B1 (Thiamin) - 0.06mgIron - 0.11mg
Vitamin B2 (Riboflavin) - 0.28mgMagnesium - 24mg
Vitamin (B3 Niacin) - 0.15mgPhosphorus - 190mg
Vitamin B5 (Pantothenic Acid) - 0.78mgPotassium - 310mg
Vitamin B6 (Pyridoxine) - 0.06mgSodium - 92mg
Vitamin B12 (Cobalamin) - 0.74mcgZinc - 1.18mg
Folate - 14mcgCopper - 0.01mg
Vitamin C - 1.0mgManganese - 0.01mg
Vitamin D - 0IUFluoride - 24.0mcg
Vitamin E - 0.12mgSelenium - 4.4mcg
Vitamin K - 0.4mcg

Oleh produsen, yogurt sering diberi tambahan vitamin D. Vitamin D berfungsi untuk memperbaiki penyerapan kalsium dalam tubuh. Penyerapan kalsium yang baik membuat tulang kuat dan mencegah osteoporosis, meskipun sebenarnya vitamin D bisa didapat dari sinar matahari pagi tapi tidak ada salahnya juga mengkonsumsi sumplemen tambahan. Kalau anda ingin mendapatkan manfaat ini dari yogurt, bacalah label yang tertera apakah yogurt yang akan anda beli mengandung vitamin D.

Yogurt juga bisa mengandung lemak susu dan gula. Kandungan lemak pada yogurt tergantung dari jenis susu untuk membuatnya, bisa susu skim (tanpa lemak), susu rendah lemak dan susu full cream (tanpa pengurangan lemak). Kandungan gula dan lemak ini terkait dengan darah tinggi dan obesitas. Telah diketahui bahwa yogurt rendah lemak dapat menurunkan resiko darah tinggi, jika tujuannya untuk menurunkan resiko penyakit ini sebaiknya pilih yang rendah lemak dan rendah gula.

Yang membuat yoghurt menjadi asam dan memiliki lebih banyak manfaat kesehatan adalah karena adanya bakteri probiotik. Bakteri probiotik adalah bakteri baik yang secara normal sudah berada di sistem pencernaan. Berbagai macam bakteri baik memiliki banyak manfaat seperti melawan bakteri buruk yang berlebih, meningkatkan imun dan membantu memproses zat makanan dalam usus.

Kebanyakan warna dan rasa buah dalam yoghurt berasal dari bahan sintesis atau perasa tambahan -- bukan dari rasa buah asli sehingga tidak memberikan tambahan nutrisi seperti pada buah asli. Untuk menambah rasa dan kandungan nutrisi yogurt, tambahkan buah-buahan segar.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2013 Solusi Kesehatanku. | Kandungan Yogurt Yang Bermanfaat Untuk Kesehatan | Powered by Blogger.