Tips Merawat Wajah Luar Dalam

Untuk menjaga kesehatan dan kecantikan alami kulit kita memerlukan perawatan baik dari dalam maupun dari luar. Tidak harus menjadi pelanggah pusat perawatan kecantikan yang berbiaya mahal untuk mendapatkan kulit cantik alami.


Berikut Ini adalah tips merawat wajah yang dapat dilakukan sendiri dirumah dengan bahan-bahan yang tidak terlalu mahal tetapi memberikan hasil yang cukup memuaskan.



tips merawat wajahTips merawat wajah dari luar


1. Bersihkan kulit wajah secara teratur 1-2 kali sehari


kebersihan adalah hal yang mendasar dalam perawatan wajah. Penggunaan pembersih wajahpun sebenarnya tidak harus dilakukan 2 kali sehari. Jika jarang menggunakan make up atau tidak terkena polutan maka bersihkan wajah dengan pembersih cukup sekali sehari karena jika pembersih wajah yang anda gunakan tergolong '”keras” justru akan membuat kulit kering dan mengganggu flora normal di wajah. Bersihkan wajah sesuai kegiatan keseharian anda.


2. Mengangkat sel kulit mati dengan scrub


Scrub tidak hanya berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati tetapi juga merangsang sel kulit baru untuk tumbuh serta proses scrubing itu sendiri memberikan pijatan-pijatan yang baik bagi kulit wajah. Lakukan pengangkatan sel kulit mati dengan pola memutar pada seluruh wajah terutama didaerah T yakni sekitar hidung dan dahi. Lakukan 2 minggu sekali


3. Masker


anda bisa memilih menggunakan produk masker kecantikan siap pakai yang ada di pasaran atau membuat masker alami anda sendiri yang bisa diracik dari bahan-bahan yang biasa ditemui sehari-hari seperti madu, mentimun, pisang dll


4. Pelembab dan tabir surya


saat ini banyak pelembab yang tersedia dipasaran, anda dapat memilih yang sesuai dengan jenis kulit anda. Tabir surya sangat penting terutama jika sering beraktifitas diluar ruangan.


Jauhi pelembab yang kuat yang mengandung retinols atau asam.



Tips merawat wajah dari dalam


perawatan wajah yang dari dalam yang kami maksud disini adalah perawatan yang ditujukan untuk memberikan nutrisi pada kulit. Nutrisi ini bisa didapat dari makanan, minuman maupun suplemen.


Vitamin A,B dan C yang banyak terkandung dalam sayuran hijau mempunyai peran penting dalam mencerahkan kulit. Sayuran hijau dan kuning baik juga untuk memperlambat keriput terutama didaerah yang mudah keriput seperti disekitar mata.


Omega 3 yang banyak didapat dari ikan sarden, salmon, biji flax dan kenari dapat meningkatkan elastisitas kulit. Sedangkan untuk menjaga kelembaban kulit dan melindungi kulit wajah dari pengaruh buruk sinar ultraviolet, Vitamin E memegang peranan penting. Brokoli, mangga, kacang-kacangan, minyak kedelai, minyak zaitun, alpukat dan buah kiwi adalah sumber vitamin E alami yang bagus.


tangkal radikal bebas dengan mengkonsumsi antioksidan, sebenarnya vitamin C dan E merupakan anti oksidan yang cukup baik tapi tidak ada salahnya mengkonsumsi anti oksidan tambahan. Teh hijau kita kenal memiliki segudang manfaat. Anti oksidan dalam teh hijau dapat kita manfaatkan untuk merawat wajah agar tampak lebih awet muda.


Cairan dan Olahraga


Untuk menjaga kesehatan tubuh dan kecantikan kulit terutama wajah, kelembaban mutlak diperlukan. Minum air minimal 8 gelas sehari agar wajah anda selalu terlihat segar.


Tips merawat wajah yang terakhir namun tak kalah penting perannya adalah olahraga. Olahraga akan memastikan tubuh anda sehat, mengurangi stres yang membuat wajah anda lebih cerah, memperlancar peredaran darah yang membawa nutrisi keseluruh tubuh termasuk ke kulit dan memasok oksigen lebih banyak sehingga wajah anda terlihat sehat merona. Pastikan untuk menggunakan tabir surya saat beraktifitas diluar ruangan.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2013 Solusi Kesehatanku. | Tips Merawat Wajah Luar Dalam | Powered by Blogger.