Menjaga kesehatan kulit merupakan kebutuhan wajib bagi wanita meskipun banyak juga pria yang memperhatikan kulit mereka karena kebutuhannya tampil didepan orang banyak.
Perawatan kulit yang baik menentukan kondisi kulit dimasa depan sehingga banyak orang mencari tips kesehatan kulit yang mudah namun berdampak positif yang besar terhadap kulit. Berikut ini adalah beberapa tips kesehatan kulit aplikatif namun efektif menjaga kesehatannya dan mencegah berbagai masalah kulit:
1. Terapkan tips kesehatan tubuh
Kulit memancarkan apa yang ada didalam tubuh. Jika tubuh sehat maka kulit juga akan tampak lebih sehat lembut dan awet muda. Untuk mendapatkan kulit yang sehat kita perlu memulainya dari tubuh yang sehat terlebih dahulu. Tubuh yang sehat akan membuat aliran darah yang berisi nutrisi dan oksigen sampai ke kulit dengan baik sehingga membuat kulit tampak sehat merona.
2. Perlakukan kulit dengan lembut
Perlakuan yang lembut pada kulit termasuk diantaranya:
* Membatasi waktu mandi dan kurangi frekwensi mandi air hangat untuk menjaga kelembaban kulit.
* Hindari menggosok kulit terlalu keras pada saat mandi maupun mencuci wajah karena tindakan ini juga berpotensi membuat kulit kehilangan minyak alaminya secara berlebihan.
* Gunakan sabun yang lembut. Sabun tubuh dan wajah dengan formulasi terlalu kuat dapat merusak keseimbangan flora normal kulit dan membuatnya menjadi kering.
* Cukur rambut dengan lembut. Mencukur adalah kegiatan rutin pria maupun wanita. Sebelum mencukur gunakan krim cukur, sabun, lotion atau gel supaya tidak melukai kulit dan membuatnya lebih mudah. Gunakan pisau cukur yang tajam dengan arah pisau cukur sesuai dengan arah tumbuh rambut, bukan sebaliknya.
Untuk kesehatan kulit yang maksimal tambah porsi karbohidrat sehat, sayur-sayuran dan buah. Hubungan antara diet dengan bertambah atau berkurangnya jerawat masih belum jelas. Tetapi para ahli telah mengkondirmasi bahwa mendapat asupan vitamin C yang cukup setiap hari, menguragi lemak dan karbohidrat tidak sehat membuat kulit tampak lebih muda.
4. Kendalikan stres
Selalu menjaga pikiran positif dan menyempatkan diri untuk melepaskan penat ternyata memberi dampak positif bagi kulit. Stres yang tidak berkontrol membuat kulit lebih sensitif, menimbulkan lebih banyak jerawat dan masalah kulit lainnya. Jika anda mengejar suatu target pencapaian tertentu pastikan bahwa pencapaian tersebut masuk akal dan dapat dicapai. Rayakan hal-hal kecil yang terjadi sehari-hari. Apabila stres dan lelah berikan waktu pada diri anda sendiri untuk istirahat dan melepas lelah.
5. Lindungi kulit dari paparan sinar matahari terlalu lama
Sinar matahari yang melimpah di Indonesia membuat kita lebih rentan terhadap penuaan dini, terbakar sinar matahari, kerutan dan peningkatan resiko kanker kulit. Tips kesehatan kulit untuk perlindungan dari paparan matahari yang berlebihan:
* Sebisa mungkin hindari sinar matahari setelah jam 10 pagi sampai jam 4 sore. Sebelum jam 10 pagi dan setelah jam 4 sore justru dianjurkan mendapatkan sinar matahari untuk mendapat vitamin D yang bermanfaat untuk kesehatan tulang.
* Gunakan sun block dengan minimal SPF 15. Bila lebih banyak beraktifitas diluar ruangan, gunakan setiap 2-3 jam sekali. Lakukan lebih sering saat berenang atau berkeringat.
* Pakai pakaian yang menutup anggota tubuh.
6. Hindari asap rokok
Merokok atau berada disekitar perokok sama-sama merugikan kulit. Rokok membuat kulit lebih cepat berkerut dantampak lebih tua dari umur yang sebenarnya. Rokok mempersempit pembuluh darah besar atau kecil termasuk di lapisan terluar kulit,akibatnya aliran darah berkurang. Aliran darah yang berkurang tentu saja menurunkan oksigen dan nutrisi untuk kulit. Merokok juga merusak serat yang memberikan kekuatan dan elastisitas - elastin dan kolagen.
0 comments:
Post a Comment