Hidung tersumbat entah itu karena flu, sinusitis, kedinginan, alergi atau karena pilek pasti sangat mengganggu.
Saat terjadi flu atau alergi, selaput yang melapisi saluran hidung akan meradang dan mengeluarkan lendir untuk membilas rongga hidung dari kotoran dan alergen penyebab iritasi.
Saat hidung tersumbat karena lendir, yang harus dilakukan adalah menjaga agar sinus tetap lembab. Banyak orang berfikir bahwa udara kering dapat mengurangi cairan hidung berlebih. Mengeringkan mukosa hidung justru memiliki efek yang sebaliknya, membuat cairan yang keluar semakin banyak.
Untuk mengatasinya banyak orang menggunakan dekongestan dalam bentuk semprotan hidung tanpa resep dokter. Tapi obat ini tidak berlaku untuk semua kasus hidung tersumbat, apalagi tanpa pengawasan dari dokter.
Apabila mengalami hidung tersumbat karena flu, alergi atau pilek bisa mencoba pengobatan alami terlebih dahulu yang sudah terbukti dapat melegakan hidung. Cara-cara tersebut antara lain:
Larutan air garam
Campuran steril atau air yang telah direbus dan sedikit garam bisa digunakan untuk mengairi rongga sinus. Mungkin ini sedikit aneh tetapi ada banyak bukti ilmiah dibalik cara ini. Pengairan sinus bisa menggunakan teko kecil yang disebut 'neti pot'. Air garam membersihkan hidung dan rongga sinus dari kotoran, kuman dan alergen sekaligus melembabkan. Banyak orang mencoba cara ini dengan hasil yang cukup memuaskan.
Kompres Hangat di Wajah
Duduk atau tiduran dengan handuk hangat di wajah dapat meringankan rasa tidak nyaman dan membuka hidung yang tersumbat. Salah satu fungsi hidung untuk menghangatkan dan melembabkan udara pernafasan, menghangatkan hidung dan sinus membuat pembengkakan dan produksi lendir berkurang yang melegakan hidung.
Minyak kayu putih
Menghirup minyak kayu putih dapat membuka sinus yang tersumbat. Bisa juga dengan meminum obat yang berbahan dasar kayu putih untuk membersihkan hidung yang tersumbat.
Menthol
Peppermint mengandung mentol, kita bisa mendapatkan mentol ini dari teh peppermint, permen peppermint atau produk lainnya yang mengandung bahan yang sama. Meskipun tidak sekuat minyak kayu putih tetapi sering membawa dampak yang baik.
Menghirup uap air
Saat menghirup uap anda harus hati-hati jangan terlalu dekat dengan air panas. Uap air menghangatkan sekaligus melembabkan hidung, mengurangi pembesaran khonka hidung yang memproduksi lendir.
Hindari kolam renang yang diklorinasi
Meskipun air melembabkan tetapi klorin di kolam dapat mengiritasi selaput lendir hidung
Hindari alergen
Jika anda menderita alergi, ketahui alergen-alergen apa yang memicu iritasi hidung anda. Bisa dari debu, binatang,makanan, udara dingin, tungau maupun zat kimia. Banyak orang yang tidak sadar bahwa dia alergi pada susu, jika anda sering mengalami hidung tersumbat tanpa diketahui sebabnya cobalah untuk berhenti mengkonsumsi susu dan produk turunannya apabila hidung tersumbat anda membaik setelah berhenti mengkonsumsi susu maka besar kemungkinannya anda alergi terhadap susu.
0 comments:
Post a Comment